SEJARAH SINGKAT SMP ISLAM BRAWIJAYA
SMP Islam Brawijaya berdiri pada tahun 1984 dibawah naungan Yayasan Darul Aitam Nadhatul Ulama Jombang, SMP Islam Brawijaya pada mulanya bertujuan untuk sekolah anak-anak di Panti Asuhan Darul ‘Aitam, seiring berjalannya waktu dengan berkembangnya SMP Islam Brawijaya maka anak-anak yang di lingkungan sekitar juga mendaftar di SMP Islam Brawijaya. Bacground siswa-siswi pada saat itu adalah siswa yang kurang mampu dan juga siswa dari Panti Asuhan Darul ‘Aitam.
Pemrakarsa berdirinya SMP Islam Brawijaya adalah Bapak KH. Hafidz Ma’soem, yang mana di tunjuk sebagai pimpinan pada saat itu oleh Bapak Warkim dengan jumlah 14 guru dan 114 siswa.
Pada tahun 2006 SMP Islam Brawijaya yang bernaung di bawah Yayasan Darul Aitam beralih ke Yayasan Roushon Fikr Jombang
VISI, MISI, DAN TUJUAN SMP ISLAM BRAWIJAYA
Visi
Terwujudnya Insan Yang Bertaqwa, Berkepribadian, Berbudaya, Berwawasan Global dan Mencetak Lulusan Terampil.
Misi
Mewujudkan peserta didik yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT
Berdasarkan visi yang telah dirumuskan, untuk mewujudkannya diperlukan suatu misi berupa kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan. Adapun Misi yang dirumuskan berdasar visi adalah sebagai berikut:
- Menciptakan profil pelajar yang berakhlak mulia dan rajin beribadah.
- Menciptakan pembelajaran yang menarik, menyenangkan dan berkarakter yang mampu memfasilitasi pelajar sesuai bakat dan minatnya.
- Meningkatkan manajemen satuan pendidikan yang adaptif, berkarakter, dan menjamin mutu
- Menciptakan lingkungan sekolah sebagai tempat perkembangan intelektual, sosial, emosional, ketrampilan, dan pengembangan budaya lokal dalam kebhinekaan global
- Menciptakan profil pelajar yang berakhak mulia, mandiri, bernalar kritis dan kreatif sehingga mampu mengreasi ide dan keterampilan yang inovatif
- Menjamin hak belajar setiap anak tanpa terkecuali termasuk anak yang berkebutuhan khusus (inklusi) dalam proses pembelajaran yang menjunjung tinggi nilai gotong-royong.
- Menciptakan partisipasi aktif orang tua dan masyarakat dalam keberagaman yang mewadahi kreatifitas pelajar yang berjiwa kompetitif.